5 Mei 2012

Home » » Perpustakaan dan Dasar-Dasar Manajemen Perpustakaan

Perpustakaan dan Dasar-Dasar Manajemen Perpustakaan

Semua orang tentunya sudah tau dna pernah mendengar tentan sebuah perpustakaan. Mungkin saja apa banyangan orang akan berbeda-beda mengenai Perpustakaan, namun intinya tentunya menuju kepada pengertian bahwa perpustakaan berisi informasi.

Definisi, Tugas dan Fungsi Perpustakaan

Perpustakaan merupakan jantung atau urat nadi bagi suatu instansi/institusi/universitas/badan koperasi lainnya. Kini perpustakaan semakin dekat dengan masyarakat, hampir di berbagai pelosok daerah dapat kita jumpai perpustakaan-perpustakaan kecil yang lebih umum dikenal Taman Bacaan, Bahkan perpustakaan keliling sudah mulai merambah ke tiap-tiap provinsi di Indonesia.

  1. Definisi
Perpustakaan berasal dari kata pustaka, yang berarti kitab atau buku. Setelah ditambah awalan per dan akhiran an menjadi Perpustakaan,yang artinya kumpulan buku-buku yang kini dikenal sebagai koleksi bahan pustaka dalam bahasa inggrisnya dikenal dengan nama Library berasal dari bahasa latin , yaitu Liber atau libri yang artinya buku.
Menurut Random House Dictinonary of the english Language, Perpustakaan adalah suatu tempat, berupa gedung-gedung yang berisi buku dan bahan-bahan lainya untuk bacaan.

Perpustakaan (termasuk didalamnya pusat dokumentasi dan Informasi menurut Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 132/KEP/M/PAN/12/2002 adalah sebuah unit kerja yang memiliki sumber daya manusia, ruangan khusus dan koleksi bahan pustakan sekurang-kurangnya terdiri dari 1.000 judul dn bebagai disiplin ilmu yang sesuai dengan jenis perpustakaan yang bersangkutan dan dikelola menurut sistem tertentu.
Oleh karena itu perkembangan zaman, istilah perpustakaan pun menjadi berkembang, sesuai dengan tugas dan fungsinya. Berdasarkan tugas dan fungsinya saat ini, perpustakaan merupakan tempat menyimpan mengelola dan mencari informasi, dimana informasi tersebut dapat berbentuk bahan bacaan tercetak maupun bahan bacaan non cetak (elektronik). Didalam perpustakaan tersebut ada organisasi dan sistem yang mengatur perjalanan bahan pustaka/informasi mulai dari pengadaan, pengolahan hingga pelayanan dan penyajian kepada pengguna perpustakaan.

Tidak semua gedung yang berisi buku dapat disebut perpustakaan tetapi harus ada persyaratan yang ahrus dipenuhi, yaitu sebagai berikut.
  1. Adanya kumpulan bahan pustaka (buk, majalah, buku rujukan) dalam jumlah tertentu, dalam bentuk tercetak maupun elektronik/digital.
  2. Bahan pustaka yang ada harus ditata berdasarkan sistem yang berlaku, diolah dan diproses (registrasi, klasifikas, katalogisasi, dan didata) baik secara manual maupun secara otomasi.
  3. Bahan Pustaka yang telah diolah dan diproses tadi harus ditempatkan di ruangan tertentu yang kita kenal dengan istilah perpustakaan.
  4. Perputaran/sirkulas bahan pustakan harus dikelola oleh petugas yang profesional yang mempunyai kemampuan mengelola peredaran bahan pustaka baik secara manual maupun yang terotomasi.

Perpustakaan bersifat universal, artinya siapapun, usia berapa pun, apapun pekerjaannya dapat belajar dan mencari informasi di perpustakaan. Dan perpustakaan ada dimana-mana, didesa maupun dikotta dapat dijumpai perpustakaan walaupun dengan jenis, luas dan kualitas yang berbeda-beda.

Referensi diambil dar Buku Materi Pokok PUST 2229 UT, Manajemen Perpustakaan.

Share this article :

Posting Komentar